Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2011

Kemenangan Diri Sendiri

Gambar
Kemenangan sejati bukanlah kemenangan atas orang lain. Namun, kemenangan atas diri sendiri. Berpacu dijalur keberhasilan diri adalah pertandingan untuk mengalahkan rasa ketakutan, keengganan, keangkuhan dan semua beban yang menambat diri ditempat start. Jerih payah untuk mengalahkan orang lain sama sekali tak berguna. Motivasi tak semestinya lahir dari rasa iri, dengki atau dendam. Keberhasilan sejati memberikan kebahagian yang sejati, yang tak mungkin diraih lewat niat yang ternoda.Pelari yang berlari untuk mengalahkan pelari yang lain, akan tertinggal karena sibuk mengintip laju lawan-lawannya. Pelari yang berlari untuk memecahkan rekordnya sendiri tak peduli apakah pelari lain akan menyusulnya atau tidak. Tak peduli dimana dan siapa lawan-lawannya. Ia mencurahkan seluruh perhatian demi perbaikan catatannya sendiri.Ia bertanding dengan dirinya sendiri, bukan melawan orang lain. Karenanya, ia tak perlu bermain curang. Keinginan untuk mengalahkan orang lain adalah awal dari kekalahan d

Rocky Balboa Inspiration Speech to Son

Gambar
Rocky Balboa Inspiration Speech to Son "The world ain't all sunshine and rainbows. It's a very mean and nasty place... and I don´t care how tough you are, it will beat you to your knees and keep you there permanently, if you let it. You, me or nobody, is gonna hit as hard as life. But ain't about how hard you hit... It's about how hard you can get hit, and keep moving forward... how much you can take, and keep moving forward. That´s how winning is done. Now, if you know what you worth, go out and get what you worth. But you gotta be willing to take the hits. And not pointing fingers saying: You ain´t what you wanna be because of him or her or anybody. Cowards do that and that ain´t you! You´re better than that!" (Rocky Balboa) "Dunia ini tidak seperti sinar matahari dan pelangi, dunia ini sangat kejam dan keras .... Dan aku tidak peduli seberapa kuatnya kau, dunia akan membuatmu bertekuk lutut dan akan menahanmu jika kau biarkan. Kau, aku atau siapa pun,

Desain Sayembara : Eco House Design Competition II

Gambar
Ecohouse Design Competition II      Sayembara yang diselenggarakan oleh Teknik Sipil UGM yang diumumkan tanggal 2 Juni 2011 lalu ini cukup menarik perhatian semua Universitas bidang pendidikan apapun termasuk fakultas arsitektur dan desain kampus saya haha.. Sayangnya pada sayembara kali ini kelompok kami hanya peringkat ke 29 dari 153 kompetitor se-Indonesia. Sebelumnya saya perkenalkan anggota kelompok saya, seperti kompetisi sebelumnya kelompok kami tidak jauh jauh dari orang orang yang sama : Anchelmus Ishak Livanus Anthony Mardika Panggau Latar Belakang :      Isu Global Warming dewasa ini telah mengubah pandangan masyarakat dunia mengenai segala aspek kehidupan manusia selama ini. Ancaman yang luar biasa dari global warming terhadap kelangsungan hidup manusia dan alam telah memberikan pemahaman mengenai betapa pentingnya untuk berorientasi pada lingkungan dalam menjalankan berbagai aspek kegiatan manusia.      Perhatian yang besar akhirnya tertuju kepada rumah tinggal, mengingat

Solusi Rumah Tinggal Tahan Gempa (Part IV - Penyelesaian dan Rekomendasi Rumah Tinggal dikawasan Bantul Yogyakarta)

Gambar
     Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, beberapa aspek untuk mendirikan sebuah hunian tahan gempa diperlukan perhitungan analogi arah gaya dan juga penggunaan bahan material bangunan yang berpengaruh pada konstruksi rumah tinggal nantinya. Aspek - aspek yang harus dipenuhi oleh masyarakat Desa Kebon Agung kawasan Bantul dalam merancang sebuah Rumah Tinggal diantaranya :       1. Studi sistem Pemakaian pada Struktur Bangunan      Struktur pada bangunan pada kawasan rawan gempa direkomendasikan menggunakan Sistem Rangka dimana s truktur rangka pada kestabilannya dapat dicapai dengan menggunakan plat dinding yang berupa kayu, beton, maupun baja. Caranya dengan menggunakan bracing atau pengaku silang pada setiap gaya horizontal kemudian cara kerjanya gaya gaya tersebut disalurkan ke pondasi. Heinz Frick pada bukunya "Pedoman Bangunan tahan gempa" mengatakan p ada hakekatnya sebuah sistem struktur rangka pada bangunan tahan gempa merupakan konsep ruang terbuka dengan hanya